PELANGGARAN K3 DI INDUSTRI TEKSTIL: ANALISIS STUDI KASUS DI PT EMBEE PLUMBO TEXTILE CIREBON
Abstract
Penelitian ini mengkaji insiden kecelakaan kerja di PT. Embee PlumboTextile Cirebon, sebuah perusahaan yang bergerak di industri tekstil. Fokus
utama penelitian adalah kecelakaan yang melibatkan seorang pekerja
bernama Anita Yuniarti, yang mengalami cedera parah setelah tangannya
tergulung mesin. Metode yang digunakan dalam analisis adalah Root Cause
Analysis (RCA) dengan alat bantu fishbone diagram dan 5 Why Analysis.
Hasil penelitian mengungkapkan bahwa kecelakaan tersebut disebabkan oleh
beberapa faktor utama, termasuk kurangnya prosedur keselamatan yang jelas,
pelatihan keselamatan yang tidak memadai, dan pemeliharaan mesin yang
buruk. Penelitian ini menekankan pentingnya penerapan kebijakan
keselamatan dan kesehatan kerja (K3) yang lebih baik dan lebih ketat untuk
mencegah kejadian serupa di masa depan.
Downloads
Published
2025-03-02
How to Cite
[1]
Wahyuni, R.T. et al. 2025. PELANGGARAN K3 DI INDUSTRI TEKSTIL: ANALISIS STUDI KASUS DI PT EMBEE PLUMBO TEXTILE CIREBON. Prosiding Pendidikan Teknik Boga Busana. 19, 1 (Mar. 2025).
Issue
Section
Articles