ANALISIS FINANCIAL DISTRESS MENGGUNAKAN ANALISIS SURVIVAL

Authors

May 28, 2020
September 29, 2020

Downloads

Abstrak: Analisis Financial Distress Menggunakan Analisis Survival. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh rasio likuiditas, leverage, salesgrowth, ukuran perusahaan, kepemilikan manajerial, dan kepemilikan institusional terhadap financial distress. Populasi penelitian di sektor industri dasar dan kimia dan sektor indutri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2009-2018. Teknik pengambilan sampel dengan teknik purposive sampling dan diperoleh 63 perusahaan atau sampel. Teknik analisis yang digunakan ialah teknik analisis survival. Hasil penelitian: likuiditas, leverage, salesgrowth, ukuran perusahaan, kepemilikan manajerial, dan kepemilikan institusional berpengaruh secara simultan terhadap financial distress. Likuiditas, leverage, dan kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap financial distress. Salesgrowth dan ukuran perusahaan berpengaruh negatif signifikan terhadap financial distress, dan kepemilikan institusional berpegaruh positif signifikan terhadap financial distress.

Kata kunci. Likuiditas; Leverage; Salesgrowth; Ukuran Perusahaan; Kepemilikan Manajerial; Kepemilikan Institusional; Financial Distress